Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh Alhamdulillahirobbil alamin washolatu wassalamu ala asrofil anbiya wal mursalin Sayyidina wa Maulana Muhammadin wa ala alihi wa shohbihi ajma'in, Amma ba'du .
Alhamdulillah kita masih bisa berjumpa pada kesempatan Romadhon ini, Insya Allah Allah berikan umur panjang dan rahmat dan barokah Amin
Sahabat yang di sayangi Alloh. Alloh telah menciptakan 3 makhluk Jin malaikat dan manusia, di antara 3 makhluk tersebut yang paling Suci adalah malaikat Untuk itu perlu kita mengetahui sifat-sifat dari malaikat tersebut .
Sifat-sifat malaikat yang diyakini oleh umat Islam adalah sebagai berikut: Selalu bertasbih siang dan malam tidak pernah berhenti. Suci dari sifat-sifat manusia dan jin, seperti hawa nafsu, lapar, sakit, makan, tidur, bercanda, berdebat, dan lainnya. Selalu takut dan taat kepada Allah.
Dan Malaikat juga senang mendoakan manusia yang berbuat kebaikan Insya Allah doa malaikat tersebut di ijabah oleh Allah Subhanahu Wa Ta'ala karena mereka adalah makhluk yang suci dan paling taat.
Apakah sahabat-sahabat mau didoakan oleh malaikat tentu ada beberapa syarat antara lain harus melaksanakan tentang kebaikan kebaikan, yaitu:
Malaikat Suci akan mendoakan hamba Allah yang menjaga shalatnya lima waktu dengan tepat, Insya Allah tanpa diminta malaikat dengan cermat melihatnya dan mendoakannya.
Aamiin.
Comments
Post a Comment